freightsight
Jumat, 26 April 2024

PENGIRIMAN DARAT

Derek Rusak Tangguhkan Jadwal Kereta Api China – Eropa

17 Oktober 2022

|

Penulis :

Tim FreightSight

Derek sedang dalam perbaikan, akibatnya dua hingga tiga kelompok kereta tidak dapat dimuat tepat waktu setiap hari. Jadwal transportasi untuk November akan ditangguhkan.

Jaringan angkutan kereta api China-Eropa mengalami kemacetan dan penundaan akibat dua derek yang rusak di perbatasan Kazakhstan dengan China.

Menurut New Silk Road Intermodal (NSRI), dua dari tiga derek yang beroperasi di terminal transhipment Altynkol di Khorgos mengalami kerusakan hingga menyebabkan penundaan yang meluas dan perubahan jadwal.

“Derek sedang dalam perbaikan, akibatnya dua hingga tiga kelompok kereta tidak dapat dimuat tepat waktu setiap hari. Jadwal transportasi untuk November akan ditangguhkan.” Kata NSRI.

“China Railway telah memotong slot untuk paruh kedua Oktober untuk menghindari penundaan yang lebih parah. Crane seharusnya diperbaiki pada pertengahan bulan dan kemudian penundaan akan dikurangi secara bertahap. ” ungkap CEO NSRI, Jacky Yan kepada The Loadstar.

Namun untuk saat ini, NSRI mengatakan China Railway menahan sejumlah kereta yang berpotensi menyebabkan kemacetan besar, di antaranya 23 kereta di Alashankou, 33 di Khorgos, 13 di Erenhot, 16 di Manzhouli, dan satu di Suifenhe.

“Karena Altynkol-Khorgos tidak dapat menangani banyak kereta, perusahaan mengalihkan mereka ke perlintasan perbatasan lain, yang menyebabkan lebih banyak penundaan.” Papar Alice Tang, perencana transportasi darat China-Eropa di ITS Cargo kepada The Loadstar.

Tang menambahkan, ada juga kemacetan di tempat lain di jaringan. Koridor tengah telah mengalami lonjakan volume sejak perang Rusia-Ukraina dimulai, tetapi kemacetannya cukup parah. Akibatnya, negara-negara di sepanjang rute telah mulai mendigitalkan bea cukai untuk mempercepat waktu transit.

Titik kemacetan lainnya adalah perlintasan perbatasan Alashankou. Menurut Dave Li, manajer cabang di M&M Militzer & Münch China, ada kemacetan serius dan gudang di bawah pengawasan pabean sekarang kelebihan stok. Akibatnya, kata dia, antrian truk outbound di sepanjang jalan tol menuju terminal mencapai 200 unit per hari. Sebelumnya, volume kereta api China-Eropa telah pulih sejak dampak awal perang Rusia-Ukraina, dengan throughput untuk delapan bulan pertama tahun ini naik 6%, menjadi 1,02 juta teu.