freightsight
Jumat, 26 April 2024

PENGIRIMAN UDARA

Angkasa Pura Kembangkan Bisnis Kargo Dengan Buka Rute Makassar – Singapura

13 Desember 2021

|

Penulis :

Tim FreightSight

Pesawat logistik

Airplane at sunset © Jcomp via Freepik

• Angkasa Pura Logistik buka rute pengiriman baru, Makassar – Singapura, dan manfaatkan pesawat Boeing 737 – 300.

• Diketahui sepanjang tahun 2021 sudah ada sebanyak 77.000 ton pergerakan kargo di Bandara Sultan Hasanuddin, dengan angka tersebut diketahui telah ada pertumbuhan sebesar 30 persen.

Pemerintah Sulawesi Selatan sudah menjalankan program pengiriman ekspor dengan direct flight. PT Angkasa Pura I menunjukkan dukungannya terhadap program tersebut, melalui satunya melalui anak prusahaannya, Angkasa Pura Logistik.

Secara resmi Angkasa Pura Logistik telah membuka rute kargo internasional yang melayani pengiriman Makassar – Singapura, hal ini mereka lakukan pada 1 Desember 2021. Nantinya, pengiriman ini akan dilakukan dengan menggunakan pesawat jenis Boeing 737-300 yang nantinya akan melakukan kerjasama dengan maskapai Tri-M.G.

Pesawat kargo yang digunakan untuk melakukan pengiriman rute Makassar – Singapura ini nantinya akan memiliki daya tampung sebanyak 15.000 kg, dan dijadwalkan akan melakukan penerbangan 2 kali dalam seminggu. Layanan kargo yang diberikan ini nantinya diharapkan akan mampu memenuhi kebutuhan pelanggan dalam pengiriman dan pendistribusian kargo, entah secara domestik maupun internasional.

Sebelum ini, selama 1 tahun kebelakang Angkasa Pura Logistik telah menggunakan pesawat kargo ATR 72-500 untuk melayani penerbangan kargo dalam negeri, dengan beberapa rute domestik sepeti Banjarmasin, Batam, Balikpapan. Surabaya, dan Pekanbaru.

“Tugas kami menyediakan sarana untuk menunjang konektivitas, akses, dan penyimpanan. Tentunya ini bentuk komitmen dari Angkasa Pura I untuk mendukung program pemerintah dalam implementasi National Logistic Ecosystem," ujar Direktur Pengembangan Usaha PT Angkasa Pura I Dendi T. Danianto.

Lebih lanjut, Dendi juga menyampaikan bahwa anak perusahaan Angkasa Pura Logistik ke depan diharapkan akan mampu mendorong bisnis kargo dan juga membantu meningkatkan perekonomian Sulawesi Selatan, khususnya untuk sektor ekspor.

Dengan adanya penerbangan ini, maka kini bertambah pula penerbangan khusus kargo dengan layanan direct flight yang berangkat dari Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar. Sebelum ini juga sudah ada pesawat kargo milik Garuda Indonesia yang melakukan layanan terbang langsung dari Makassar ke Hongkong dan Singapura.

Diketahui sepanjang tahun 2021 sudah ada sebanyak 77.000 ton pergerakan kargo di Bandara Sultan Hasanuddin, dengan angka tersebut diketahui telah ada pertumbuhan sebesar 30 persen.